Selasa, 26 Agustus 2008

Hy Munk di Pesta Rakyat Simpedes Bank BRI

Pesta Rakyat bertema Pesta Rakyat Simpedes "Berbagi Suka se-Indonesia", yang digelar oleh Bank BRI adalah pasar murah aneka barang yang dikemas dengan berbagai pertunjukan dari kesenian tradisional sampai jebolannya Kontes Dangdut pun ikut ngebor disini hehehe..dijamin rame pastinya..
Kegiatan yang diadakan setiap kantor cabang bank BRI ini juga dirangkaikan dengan pengundian hadiah Simpedes dan menyediakan berbagai kebutuhan pokok di antaranya minyak tanah dengan harga Rp 3.400 per liter.
Hy Munk seakan pulang kampung hehehe..jadi lebih gampang kita menyiapkan segala sesuatunya..Ada banyak agenda pertunjukan kesenian pada acara ini dari pagi sampai malam selama dua hari (22-23 Agustus 2008) banyak pengunjungnya neh...Ini pertama kalinya Hy Munk bertandang ke kampung halaman hehehe..selama ini kan cuma ikut even di Banjarmasin dan di Banjarbaru aja..Setelah acara pembukaan banyak pengunjung yang mampir bahkan Bapak Noor Fuadi yang saat itu sebagai Plt.Setda Tanah Laut yang membuka acara ini juga berkunjung ke Stand kami dan memberikan dukungan untuk terus berkarya...Dan kami mendapat tawaran dari salah satu pegawai Dinas Pariwisata Kab.Tanah Laut untuk buka tempat penjualan di Pantai Takisung, namun karena kami belum siap untuk buka disana tawaran dari Pak Oot..untuk sementara belum bisa terpenuhi karena keterbatasan yang ada pada kami.



Untuk jaga stand pada even ini banyak sekali hehehe..maklum dikampung sendiri..jadi kaya ajang silaturahmi deh..adik saya yang paling kecil (Alpian) kebetulan baru datang karena mendekati puasa pesantrennya libur, karena orang nya pemalu susah juga..hehehe..untung ada Rizki yang dah berpengalaman jualan waktu di acara simposium di kampusnya..
Banyak pengunjung yang datang ke stand kami membawa anak dan keluarga..sangat rame sebagian barang bahkan ada yang habis dan harus nunggu Nisa yang membawakan dari Banjarbaru..Boneka Nanang Galuh yang banyak jadi incaran para pembeli..



Stand Hy Munk di Pesta Rakyat Simpedes


Boneka Bekantan sampel juga banyak yang menanyakan kapan diproduksi massal..pada acara ini di hari kedua dimeriahkan berbagai lomba dari lomba mewarna anak-anak TK sampai lomba naik pinang para waria..pokoknya rame banget..meskipun diwarnai hujan yang cukup lebat..



Karena semua barang dah terangkut ke Pelaihari..Ayie kebingungan ketika ada yang menghubungi dia kalo mau melihat produk kami dan nampaknya serius untuk mengajak berkerjasama sebagai reseller..Wah kabar ini sangat menggembirakan..berarti sudah ada hasil neh promosi Hy Munk..hehehe..Seminggu lagi memasuki bulan Ramadhan berarti pameran ataupun even lainnya juga tidak ada..Bakal nganggur neh..barang lumayan banyak tuh..
Setelah ada pembicaraan dengan Ayie, saya ke Banjarbaru mau ngecek dan melihat langsung Toko Souvenir tersebut..dan ternyata eh tenyata...pemilik toko itu bercerita kalo kenal produk kita dari space kecil mungil sewaktu Kalsel Expo 2008...Alhamdulillah ternyata Allah SWT memberikan jalan keluar yang tak disangka-sangka lewat kerjasama ini...saya tidak menyangka sama sekali kalo hasil ikutan nebeng di stand Dekranasda waktu itu bakal seperti ini dan berulang kali saya mengucapkan syukur..sempat terpikir untuk menggudangkan sementara semua Produk Hy Munk karena pada bulan Ramadhan tidak ada lagi even yang bisa diikuti..Bagaimana kelanjutan kerjasama Kaos Hy Munk dengan Toko Souvenir tersebut..? Tunggu postingan berikutnya..
Share

Tidak ada komentar:

Posting Komentar